Punya pertanyaan seputar kanker ?

Bergabung dengan forum kami

MENU

Home > I am a Warrior >

Mengatasi Penurunan Berat Badan

Mengatasi Penurunan Berat Badan

Nutrition Guide

Apa yang dimaksud dengan penurunan berat?

Penurunan berat badan umum terjadi pada Warrior yang sedang menjalani terapi kanker.

Kenapa hal ini dapat terjadi?

Penurunan berat dapat disebabkan oleh kanker itu sendiri, atau karena efek samping terapi kanker, seperti mual dan muntah. Stres dan khawatir dapat menyebabkan penurunan berat. Kebanyakan warrior mengalami penurunan berat selama masa terapi.

Cara menanggulangi

  • Makan sesuai jadwal, jangan tunggu sampai Anda merasa lapar. Anda tetap perlu makan walaupun Anda mungkin tidak merasa lapar selama menjalani terapi kanker
  • Makan 5-6 porsi kecil sehari, ketimbang harus makan 3x sehari dalam porsi yang besar. Kebanyakan Warrior merasakan lebih mudah makan dengan porsi kecil tetapi sering
  • Pilihlah makanan yang tinggi protein dan kalori. Anda dapat mencoba menambahkan selai kacang, olive oil, kacang-kacangan, alpukat, madu, dan selai lain pada komposisi makanan Anda
  • Minumlah milkshakes, smoothies, jus, susu atau sup jika Anda tidak ingin makan makanan padat. Minuman ini dapat memberikan protein, vitamin, dan kalori yang Anda perlukan

Cara lain untuk mengatasi penurunan berat

  • Diskusikan bersama ahli gizi Ahli gizi Anda akan mencarikan solusi terbaik mengenai asupan kalori dan protein yang cukup untuk menjaga atau meningkatkan berat badan Anda
  • Olahraga dengan rutin. Olahraga dapat memperbaiki nafsu makan Anda. Penelitian menunjukkan banyak Warrior yang merasa lebih enak ketika berolahraga secara rutin setiap hari
  • Bicarakan ke dokter Anda jika Anda merasakan dan mengalami mual, muntah, atau perubahan indera pengecap dan penciuman. Dokter atau perawat dapat membantu Anda untuk menanggulangi permasalahan tersebut. Dokter juga mungkin akan merekomendasikan selang makanan jika kondisi Anda sudah tidak memungkinkan untuk bisa makan dengan cukup. Diskusikanlah bersama dokter Anda mengenai pilihan yang terbaik untuk menunjang kesehatan Anda selama menjalani terapi kanker.

Beberapa makanan tinggi kalori dan protein yang dapat Anda konsumsi

Pertanyaan yang dapat Anda tanyakan pada dokter atau perawat Anda

  • Kapan saya harus memberitahu dokter mengenai permasalahan saya?
  • Makanan apa yang harus saya konsumsi?
  • Apakah ada minum tinggi protein atau vitamin yang dapat membantu saya?
  • Berapa banyak air, atau cairan lain, yang harus saya minum setiap hari?
  • Aktivitas fisik apa yang dapat membantu meningkatkan nafus makan saya?

Referensi

Eating Hints : Before, During, and After Cancer Treatment, National Cancer Institute, https://www.cancer.gov/publications/patient-education/eating-hints

Eating Well During Cancer, Singapore Cancer Society, https://www.singaporecancersociety.org.sg/about/publications/54-booklets/68-eating-well-during-your-cancer.html#prev

Nutrition for the person with cancer during treatment, American Cancer Society, https://www.cancer.org/treatment/survivorship-during-and-after-treatment/staying-active/nutrition/nutrition-during-treatment.html

Cerita I Am A Warrior

ICCC HELPLINE

Bersama kita berjuang melawan kanker. Hubungi kami di +6281 117 117 98 atau info@iccc.id

KIRIM EMAIL